Oke.. aku jujur aja sebenernya aku tuh gak punya ilmu lebih untuk di bagikan. ilmu yang tercatat di blog ini adalah hasil browsing namun disampaikan dengan cara dan gaya bahasaku sendiri, namun walau begitu yang penting ilmu ini tersampaikan semua senang, aku senang karena bisa belajar menulis kata-kata dan juga bisa berbagi Agan juga senang karena mendapatkan info bermanfaat ini ibuku juga senang karena dapat tas baru,, loh apa hubungannya?? ^_^
tapi serius deh aku bukan bermaksud plagiat atau tukang kopas hanya ingin berbagi dan belajar menulis..

ini ada sedikit ilmu lagi tentang bagaimana cara membuka dua akun yang sama (misalnya 2 akun facebook) dalam satu browser.. ngerti kan?? namun ini akan terbuka dalam dua window atau ada di new window bukan di new tab kalo mau yang dalam satu window beda tab pake cookiepie salah satu addons mozilla firefox. tapi addons cookiepie ini kemaren mah gak bisa di pake di mozilla versi 4 keatas, gak tau sekarang mah..
kembali ke topik utama cara membuka dua akun yang sama dalam satu browser.. caranya gini :

pertama kamu klik tombol start di komputermu lalu cari Run, bisa juga tekan tombol windows+R.
setelah muncul, tuliskan kode ini “firefox.exe -p -no-remote” tanpa tanda kutip. ntar gambarnya seperti ini :

setelah muncul window firefox kamu klik Create Profil. gambarnya seperti ini :

kalo ada peringatan atau pemberitahuan klik next aja..

setelah itu kamu disuruh mengisi nama profil baru, isi aja terserah disini sebagai contoh aku kasih nama “aku”
klik finis aja.. lalu di windows yang tadi jadi ada dua profil sekarang, klik profil baru kamu lalu start firefox..

muncul deh window firefox baru,, silahkan Agan buka facebook dengan akun yang berbeda dengan akun yang ada di firefox yang satunya..

selesai.. Alhamdulillah..